
Malindo Air
Check-in tersedia mulai dari 180 menit
Online Check-in Tersedia








Terakhir Diupdate:
Overview
Malindo AirPengenalan
Malindo Air adalah salah satu jenis maskapai full flight dengan IATA (OD) yang mengoperasikan tujuan penerbangan domestic & international. Bagasi kabin gratis yang disediakan oleh maskapai ini sebesar 7 kg, dengan dimensi maksimum 56 cm x 23 cm x 36 cm (L x W x H). Sedangkan, bagasi tercatat gratis dengan berat 20 kg diberikan untuk layanan penerbangan domestik dan layanan penerbangan internasional mendapatkan 20 kg. Maskapai Malindo Air memiliki fasilitas konter check-in yang dapat dilakukan 180 menit sebelum jadwal penerbangan anda. Sebagai alternatif, penumpang bisa melakukan check-in di web 2 hari sebelum jadwal penerbangan dengan mengunjungi halaman check-in di website maskapai.Cara pesan
1. Masuk ke Airpaz.com atau gunakan aplikasinya (Android/iOS) melalui ponsel anda. 2. Mulai pencarian anda dengan mengisi detail penerbangan di kolom pencarian yang sudah tersedia. 3. Tentukan penerbangan yang diinginkan pada halaman hasil pencarian. 4. Pada halaman pemesanan, masukan informasi kontak & data diri penumpang. 5. Lakukan pembayaran reservasi dengan menggunakan jenis pembayaran yang tersedia. 6. Setelah transaksi telah berhasil diterima, E-tiket Malindo Air anda bisa diakses secara langsung di laman atur pemesanan atau pada email yang terdaftar pada saat booking.Cara bayar
Pembayaran tiket pesawat Malindo Air dapat dilakukan melalui metode pembayaran yang tersedia yaitu kartu kredit, PayPal, bank transfer, ataupun melalui konter. Untuk informasi selengkapnya, silahkan kunjungi halaman panduan cara membayar di Airpaz.com.Tentang
Malindo AirProfil Perusahaan
Malindo Air (Kode IATA: OD; Kode ICAO: MXD)adalah hasil kerjasama antara National Aerospace and Defence Industries Malaysia dan Lion Air dari Indonesia. Itulah kenapa nama perusahaan maskapai penerbangan ini Malindo Air, ‘Mal’ dari Malaysia dan ‘Indo’ dari Indonesia. Maskapai ini beroperasi dari Bandara Internasional Kuala Lumpur (KLIA) dan Bandara Sultan Abdul Aziz Shah (disebut juga Subang Airport, Subang SkyPark, atau LTSAAS). Diawali dengan melayani rute domestik, saat ini Malindo Air melayani 40 rute ke berbagai destinasi domestik di Malaysia dan internasional seperti Indonesia, Bangladesh, Thailand, Australia, India, Nepal, Sri Lanka, Singapura, dan Pakistan. Maskapai ini telah menerima penghargaan APEX Four Star Major Regional Airlines selama 2 tahun berturut-turut di 2017 dan 2018. Malindo Air juga sudah menerima penghargaan sebagai Malaysia Best Employer Brand Awards 2018, TOP Recognition - Malaysia SME® Preferred Airline Partner, CAPA’s 2016 Asia Pacific Regional Airline of the Year dan Airline of the Year (Passenger) di KLIA Awards 2014. Saat ini, kantor mereka tersebar di seluruh Malaysia dan kota-kota lain tujuan penerbangan internasional seperti Kochi, Lahore, Brisbane, Chittagong, Islamabad, Yangon, Bengaluru dan Trivandrum. Di Kuala Lumpur, kantor Malindo Air ada di the Leval 1, Unit 24 Departure Hall, KL City Air Terminal, KL Sentral Station. Alamat kantor-kantor lainnya bisa Anda lihat di situs resmi Malindo Air, di siniSejarah
Malindo Air didirikan sebagai hasil kerjasama National Aerospace and Defence Industries Malaysia dan Lion Air di 2012. Nama maskapai ini adalah gabungan dari kata Malaysia dan Indonesia. Penerbangan pertamanya dilakukan pada tanggal 22 Maret 2013, dari bandara pusatnya di Kuala Lumpur ke Kota Kinabalu, Sabah, Malaysia. Sejak saat itu, Malindo berkembang dan menawarkan rute ke tujuan-tujuan internasional seperti Thailand, India, Bangladesh, Sri Lanka, Nepal, Singapura, Australia, dan Pakistan. Penerbangan internasional pertama yang dilakukan hanya berjarak beberapa bulan setelah penerbangan pertama, di 28 Agustus 2013 menuju Dhaka, Bangladesh. Di 2014, Malindo Air mengumumkan rute penerbangan baru untuk tahun 2015: Kuala Lumpur menuju Visakhapatnam, India, satu-satunya maskapai yang menawarkan penerbangan langsung ke sana. Di tahun yang sama, Malindo juga memulai rute baru dari Ipoh ke Singapura, diikuti oleh Penang ke Trichy. Pembaruan pelayanan di dalam pesawat juga dilakukan dengan penambahan pelayanan Malindo WiFi dan Malindo Mobile sebagai tambahan dalam pesawat B737-900ER.Kru Kabin

Armada

Type | Quantity |
---|---|
ATR 72-600 | 14 |
Boeing 737-800 | 20 |
Boeing 737-900ER | 6 |
Call Center
Penumpang dapat menghubungi maskapai secara langsung saat mengalami kendala seperti kehilangan bagasi atau penerbangan yang ditunda/dibatalkan. Ataupun dengan mengirimkan pesan melalui email di customer_care@malindoair.com. Nomor customer service Malindo Air dapat dilihat pada tabel dibawah ini:Country | Phone |
---|---|
Singapore | (+91) 11 41714850 |
India | +603 - 7841 5388 |
Live Chat
Penumpang maskapai Malindo Air tidak disediakan layanan live chat.Fasilitas dan Layanan
Malindo AirBagasi
Bagasi Kabin
Tunjangan bagasi check in yang diberikan di Malindo Air tergantung dengan jenis kelas, rute dan tipe pesawat yang Anda tumpangi. Tapi, untuk bagasi kabin, yang harus diperhatikan hanya kelas pesawat. Penumpang kelas Bisnis diperbolehkan untuk membawa 2 tas jinjing dengan berat maksimal 10kg dan 1 tas laptop/tangan untuk dibawa ke kabin. Penumpang yang berada di kelas Ekonomi bisa membawa 1 tas jinjing dengan berat maksimal 7kg dan 1 tas laptop/tangan. Ukuran tas yang bisa dibawa adalah 40 x 30 x 20cm.Bagasi terdaftar
Tunjangan bagasi yang terdaftar tergantung pada tujuan dan pesawat yang digunakan pada rute tersebut. Di bawah ini adalah daftar tujuan, pesawat, dan tunjangan bagasi terdaftar.Tipe Pesawat | Kelas | Tujuan | Tunjangan Bagasi |
---|---|---|---|
Boeing | Bisnis | Kota Kinabalu, Kota Bharu, Kuching, Langkawi, Penang, Perth, Brisbane, Dhaka, Chittagong, Phnom Penh, Guangzhou, Haikou Meilan, Sanya, Wuhan, Hong Kong, Amritsar, Delhi, Kochi, Chennai, Mumbai, Tiruchirapally, Trivandrum, Denpasar Bali, Bandung, Jakarta, Medan Kuala Namu, Yangon, Kathmandu, Lahore, Singapura, Colombo, Taipei, Bangkok, Phuket, Hanoi, Ho Chi Minh City | 40kg |
Boeing | Ekonomi | Kota Kinabalu, Kota Bharu, Kuching, Langkawi, Penang, Perth, Brisbane, Phnom Penh, Guangzhou, Haikou Meilan, Sanya, Wuhan, Hong Kong, Amritsar, Delhi, Kochi, Chennai, Mumbai, Tiruchirapally, Trivandrum, Denpasar Bali, Bandung, Jakarta, Medan Kuala Namu, Yangon, Kathmandu, Lahore, Singapura, Colombo, Taipei, Bangkok, Phuket, Hanoi, Ho Chi Minh City | 15kg (Value) atau 30kg (Flexi) |
Boeing | Ekonomi | Dhaka, Chittagong | 35kg |
ATR | Ekonomi | Alor Setar, Ipoh, Johor Bahru, Kerteh, Kota Bharu, Kuala Terengganu, Langkawi, Melaka, Penang, Batam, Pekanbaru | 15kg |
ATR & Boeing | Super Saver | - | 0kg |
Bagasi Tambahan
Airpaz.com menyediakan pembelian bagasi tambahan. Note: Informasi yang diberikan di atas dapat berubah sewaktu-waktu mengikuti kebijakan yang dibuat oleh maskapai. Untuk info lebih lanjut, silahkan hubungi Malindo Air.Kursi

Kelas Ekonomi
Kursi kelas Economy untuk maskapai Malindo Air memiliki pitch seluas 32 inci.

Kelas Bisnis
Ukuran standar kursi untuk kelas bisnis Malindo Air adalah 42" seat pitch and 19" seat width.
Layanan dalam Pesawat

Hiburan
Malindo Air menyediakan layanan hiburan dalam penerbangan untuk penumpang, seperti movie, games, audio, magazine.Makanan Gratis
Penumpang maskapai Malindo Air tidak disediakan fasilitas makanan/snack gratis.
Pesan Makanan
Malindo Air menyediakan layanan pemesanan makanan tambahan. Untuk melihat menu, klik disini.
Wifi
Koneksi internet yang ditawarkan di dalam kabin ada dua jenis: Malindo WiFi dan Malindo Mobile. Layanan Malindo WiFi bisa dibeli langsung di pesawat menggunakan kartu kredit atau debit. Penumpang hanya harus melakukan login dan membeli sesi penggunaan yang diinginkan. Untuk Malindo Mobile, penumpang akan dikenakan biaya roaming internasional. tariffs.
Program Miles
Penumpang maskapai Malindo Air disediakan program miles. Untuk info selengkapnya, dapat diakses disini.Check-in
Malindo AirCheck-in di Web
Check in online untuk Malindo Air bisa diakses di situs resmi mereka, di sini. Namun ada beberapa ketentuan: - Batas waktu check in melalui web Malindo Air dimulai dari 48 jam hingga 4 jam sebelum keberangkatan - Tidak boleh ada perubahan setelah melakukan check in - Penumpang yang menuju Perth harus melakukan verifikasi VISA di bandara - Penumpang menuju Perth dan Bangkok bisa mengalami masalah dengan VISA, sehingga jika ada error saat melakukan web check in, Anda harus memastikan bahwa detil paspor Anda sudah benar - Check in melalui website juga tidak tersedia untuk penumpang yang menuju Taipei, Sanya, Wuhan, Singapura, dan seluruh bandara di India. Penumpang yang menuju tujuan tersebut harus melakukan check in di konter - Penerbangan yang dimulai dengan nomor OD9xxx juga tidak bisa melakukan check-in melalui situsCheck-in di Konter
Anda dihimbau untuk melakukan check in di bandara setidaknya 1 jam sebelum keberangkatan, karena mungkin ada beberapa hal yang harus Anda lakukan di bandara. Maskapai yang bersangkutan bisa mengubah informasi di atas tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.Bandara | Waktu Check-In | |
---|---|---|
Bandara Internasional Kuala Lumpur | Konter check-in tutup 1 jam (60 menit) sebelum waktu keberangkatan yang dijadwalkan, dan boarding gate tutup 20 menit sebelum keberangkatan | |
Subang Skypark Airport | Konter dibuka 3 jam sebelum, dan ditutup 30 menit sebelum waktu keberangkatan yang ditentukan. Boarding gate ditutup 10 menit sebelum pesawat berangkat |
Check-in di Kios
Penumpang yang terbang dengan maskapai Malindo Air dari Bandara Internasional Kuala Lumpur (KLIA) bisa melakukan check in melalui self check in kiosk di bandara mulai dari 24 jam hingga 75 menit sebelum waktu keberangkatan yang dijadwalkan.Check-in di App
Penumpang bisa melakukan app check-in 48 jam sebelum jadwal keberangkatan lewat aplikasi resmi Malindo Air di perangkat iOS dan Android.Syarat dan Ketentuan
Malindo Air
Ketentuan Umum Pengangkutan Penumpang dan Bagasi Malindo Air bisa dibaca di sini.